Kajian Interaksi Obat pada Pasien Hipertensi Komplikasi di Rumah Sakit Marthen Indey Periode Januari-Desember 2022

Prasetya, Arya Putra (2023) Kajian Interaksi Obat pada Pasien Hipertensi Komplikasi di Rumah Sakit Marthen Indey Periode Januari-Desember 2022. Undergraduated thesis, Universitas Cenderawasih.

[img] Text
01 Halaman Judul.pdf - Accepted Version

Download (568kB)
[img] Text (Indonesia-English)
02 Abstrak.pdf - Accepted Version

Download (52kB)
[img] Text
03 BAB I - PENDAHULUAN.pdf - Accepted Version

Download (94kB)
[img] Text
04 BAB II - TINJAUAN PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (357kB)
[img] Text
05 BAB III - METODOLOGI PENELITIAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (170kB)
[img] Text
06 BAB IV - HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (217kB)
[img] Text (Kesimpulan dan Saran)
07 BAB V - PENUTUP.pdf - Accepted Version

Download (30kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (173kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (389kB)

Abstract

Hipertensi adalah penyakit yang disebabkan oleh peningkatan tekanan darah sistolik dan diastolik di atas 140/90 mmHg dengan jarak dua kali pengukuran lima menit dalam keadaan tenang. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi terjadinya interaksi obat pada pasien hipertensi dengan komplikasi di Rumah Sakit Marthen Indey. Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif dengan pengambilan data secara retrospektif yaitu dengan melakukan penelusuran terhadap lembar resep pasien hipertensi dengan komplikasi. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien hipertensi dan penyakit penyertanya di Rumah Sakit Marthen Indey Jayapura periode Januari-Desember 2022. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 255 pasien yang telah memenuhi kriteria inklusi. Data analisis yang digunakan pada penelitian ini secara deskriptif menggunakan www.drugs.com. Hasil yang didapatkan obat hipertensi yang sering terjadi interaksi obat antara amlodipine dan bisoprolol dengan tingkat keparahan moderate sebesar 52,17%. Interaksi obat hipertensi dengan komplikasi yang sering terjadi adalah bisoprolol dan glimepiride dengan tingkat keparahan moderate sebesar 18,94% dan amlodipine dan simvastatin dengan tingkat keparahan mayor sebesar 20,45%. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu potensi terjadinya interaksi obat pada pasien hipertensi maupun dengan komplikasi sangat tinggi. Hal ini terjadi apabila semakin banyaknya jumlah jenis obat pada resep maka tingkat terjadinya interaksi obat akan semakin tinggi.

Item Type: Thesis (Undergraduated)
Uncontrolled Keywords: Kajian, Interaksi Obat, Pasien, Hipertensi, Komplikasi
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 615 Farmakologi dan terapi farmakologi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 616 Penyakit
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Farmasi > Farmasi
Depositing User: admin Farmasi (MIPA)
Date Deposited: 20 Oct 2023 02:28
Last Modified: 20 Oct 2023 02:28
URI: http://repository.uncen.ac.id/id/eprint/399

Actions (login required)

View Item View Item